Agama Islam merupakan agama yang banyak dianut oleh penduduk
Indonesia bahkan hamper mayoritas memeluk agama Islam. Sebagai umat Islam membayar zakat itu adalah kewajiban
yang harus dijalankan oleh semua penganutnya,
ini merupakan perwujudan dari rukun islam yang keempat. Zakat fitrah merupakan zakat yang harus ditunaikan
setelah seorang muslim melaksanakan puasa Ramadhan satu bulan penuh, yang
pembayarannya bias dita’jil (didahulukan )waktunya, dimana pelaksanaan zakat
fitrah yang semacam ini hukumnya sunah. Ada pula pembayaran zakat yang
ditunaikan pada malam takbiran, pelaksanaan yang demikian tersebut hokum pembayarannya
adalah wajib. Sedangkan untuk zakat mal bisadikeluarkan untuk membersihkan harta
yang dimiliki sesuai dengan kadar dan syarat- syarat yang sudah ditentukan oleh
agama.
Materi tentang zakat sesuai kurikulum
2013 merupakan materi yang di ajarkan di kelas IX semester satu. Pada bab ini pembelajaran
yang dilaksanakan di SMP N 2 Kaliwungu penulis
menerapkan metode MPA ( Market Place Activity ). Dikutipdari Posted by
pokjawaspaibogor on November 10,2016,bahwa Market Place Activity ( MPA ) adalah
suatu teknik pembelajaran berupa kegiatan seperti yang terjadi di pasar, dimana
peserta didik dapat melakukan aktivitas jual beli informasi pengetahuan baik berupa
konsep, ataupun karya sesuatu. Teknisnya setiap kelompok disepakati pembagian tugas
ada yang menjadi kelompok penjual untuk mempromosikan dan mempertahankan karya kelompoknya,
ada yang berfungsi sebagai pembeli informasi untuk keliling mengunjungi kelompok
lain, baik melakukan dialog, Tanya jawab bahkan mengevaluasi dan mengkritisi.